Senin, 11 April 2011

Di Jayawijaya Tidak Ada Lagi KAT

Di Kabupaten Jayawijaya saat ini tidak ada lagi Komunitas Adat Terpencil (KAT). Saat ini, di Kabupaten Jayawijaya yang di dalamnya ada 11 distrik, rata-rata sudah dapat dijangkau dengan cepat.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jayawijaya, Marthen Yogobi, SH.M.Hum, ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin kemarin mengatakan, dulu sewaktu Kabupaten Jayawijaya masih luas dan belum adanya pemekaran kabupaten, masih banyak daerah-daerah adat yang terisolir, yang jauh di pelosok-pelosok gunung dan hutan sehingga menyulitkan pihaknya untuk menjangkaunya dalam waktu yang cepat. Apalagi belum adanya sarana jalan darat, sehingga tentu saja daerah tersebut tidak pernah tersentuh pembangunan.
Namun seiring perkembangan pemekaran wilayah, Kabupaten Jayawijaya yang sekarang hanya mempunyai 11 distrik, dengan adanya struktur pemerintahannya maka tentu saja masyarakatnya tidak lagi terisolasi. Ditambah dengan adanya sarana jalan dan transportasi hingga ke pelosok-pelosok kampung untuk lebih memudahkan masyarakat bersosialisasi dengan kelompok masyarakat yang lainnya. Selain itu pula pihaknya berupaya untuk selalu memonitor apabila ada kelompok masyarakat yang belum tersentuh pembangunan ataupun kesejahteraan.

0 komentar:

Posting Komentar